Isyana Sarasvati menjadi salah satu penampil yang paling
ditunggu di konser bertajuk Kahitna 30 Years Anniversary LOVE Festival di
Jakarta Convention Center (JCC), Sabtu (13/2). Meski baru tampil sekitar pukul
18.30 WIB di Hope Area, penonton sudah berjejal masuk ke dalam area sejak pukul
17.30 WIB.
Isyana langsug menghentak panggung dengan lagu Tap Tap Tap.
Mengenakan setelan atasan putih dipadu blazer pink dan celana jeans, Isyana
terlihat cantik. Dilanjutkan dengan lagu Mimpi, Isyana benar-benar menyihir
penonton yang hadir.
Isyana yang tampil penuh semangat harus terjatuh saat
menyanyikan lagu Keep Being You. Di tengah lagu, iya memainkan keyboard. Saat
selesai memainkan keyboard, Isyana yang ingin kembali ke tengah panggung
tiba-tiba terjatuh. Isyana pun langsung bangun dan penonton yang hadir pun
memberikan semangat dengan tepuk tangan meriah. Isyana pun tetap melanjutkan
lagu Keep Being You meski terlihat kesakitan.
"Sakit ya, begitu jatuh tadi saya langsung bangun
karena ini adalah konser 30 tahun Kahitna. Gak apa-apa sih encok sedikit,"
kata Isyana di atas panggung.
Saat ingin melanjutkan ke lagu selanjutnya yaitu Kau Adalah,
Isyana sempat lupa."Lagu apa berikutnya? Saya amnesia, oh enggak ya,"
ucap Isyana yang langsung disambut tepuk tangan penonton dengan maksud memberi
semangat.
Lepas dari jauhnya Isyana di atas panggung, pelantun lagu
Tetap Dalam Jiwa itu tampil memukau. Tak hanya membawakan lagu-lagu andalannya,
Isyana juga membawakan lagu Tak'kan Terganti dari Kahitna.